Contoh surat perjanjian kerja sama sumur bor

Navigasi info -  kerja sama  suatu pekerjaan sudah menjadi hal yang lumrah terlebih lagi suatu pekerjaan tersebut menyangkut dengan orang banyak dan dengan nominal uang yang tidak sedikit sehingga di perlukan bukti tertulis yang kuat untuk kedua belah pihak agar tidak terjadi permasalahan di kemudian hari.

perjanjian kerjasama sumur bor
perjanjian kerjasama


salah satu pekerjaan yang sering dilakukan oleh pihak desa ialah pekerjaan sumur bor seperti program pamsimas dan beberapa program yang membutuhkan sumber air hal ini perlu di buatkan surat perjanjian antara desa selaku KSM atau pihak pertama dan cv tukang sumur bor sehingga ada pertanggung jawaban atas pekerjaan tersebut sebab sering kali sumur bor yang  di buat tidak memuaskan sehingga adanya surat perjanjian kerja sama pihak sumur bor dapat bertanggung jawab dan menjamin atas pekerjaan mereka.

Contoh surat perjanjian kerja sama sumur bor


kalian dapat mengcopy langsung contoh surat sumur bor di bawah ini ataupun dapat mendownloadnya pada link kita sertai di bawah contoh surat ini: 

Surat perjanjian sumur bor








Surat Perjanjian Kerja

 

 

Yang bertanda tangan di bawah ini :

 

1.      Nama                         :

Pekerjaan/Jabatan  :

Alamat                        :

KTP No                      :

 

Selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA

 

2.      Nama                         :

Pekerjaan/Jabatan  :

Alamat                        :

KTP No                      :

 

Selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA

 

Dengan ini PIHAK PERTAMA menyerahkan pekerjaan pembuatan sumur bor jenis sumur dalam (kedalaman pengeboran di atas ….. meter dari permukaan tanah) di lokasi milik PIHAK PERTAMA yang terletak di dusun ….. RT …. RW …Desa …. kec. Kab. ….. Prov. …… dengan ketentuan dan kesepakatan sebagai berikut :

 

1.   Bahwa PIHAK PERTAMA bersedia membayar seluruh biaya pekerjaan pembuatan sumur bor tersebut kepada PIHAK KEDUA sebesar Rp100,- ( seratus rupiah), dengan ketentuan pembayaran yaitu:

a.      Sebesar 50% (lima puluh persen) dari total biaya dibayarkan PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA pada saat PIHAK KEDUA memulai pekerjaan di lokasi dengan indikasi semua mesin dan perlengkapan pengeboran milik PIHAK KEDUA sudah berada di lokasi pengeboran tersebut.

b.      Sebesar 30% (tiga puluh persen) dari total biaya dibayarkan oleh PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA setelah PIHAK KEDUA berhasil menemukan sumber air dari kedalaman di atas meter dengan debit air rata-rata 10 m3/jam (sepuluh meter kubik per jam).

c.       Sebesar 15% dari total biaya dibayarkan oleh PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA setelah PIHAK KEDUA menuntaskan pemasangan mesin pompa dan perangkat elektrikalnya pada sumur bor tersebut.

d.      Sebesar 5% dari total biaya dibayarkan oleh PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA setelah masa perawatan dan garansi jika suatu hari terjadi permasalahan seperti debit air kurang atau  hal lainnya PIHAK KEDUA siap melakukan pengeboran sumur bor ulang

 

2.      Bahwa PIHAK KEDUA menggaransi debit air yang telah selesai dibor pada lokasi sumur bor  yang telah dibuat.

3.  PIHAK KEDUA bertanggung jawab terhadap pengadaan pipa untuk pengeboran, Pipa Galvanis, Submersible Pump kapasitas 5/10m3/jam, Kabel Submersible Pump dan Panel  Submersible Pump untuk kebutuhan sumur bor tersebut, dan PIHAK KEDUA juga bertanggung jawab terhadap pemasangan instalasi mesin pompa tersebut hingga dapat dioperasikan oleh PIHAK PERTAMA.

4.      Bilamana terjadi kegagalan dalam pengeboran yaitu kegagalan akibat tidak ditemukannya sumber air pada lokasi pertama pengeboran, PIHAK KEDUA berkewajiban melakukan pengeboran ulang pada titik berbeda (total maksimal pengeboran di 3 titik) pada areal yang sama yang merupakan milik PIHAK PERTAMA.

5.      Bilamana setelah dilakukan pengeboran dengan kedalaman di atas meter di tiga titik berbeda, PIHAK KEDUA juga tidak berhasil menemukan titik air, maka PIHAK KEDUA harus mengembalikan seluruh dana yang sudah dibayarkan PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA dengan ketentuan uang tersebut dipotong sebesar biaya mobilisasi peralatan bor milik PIHAK KEDUA, atau dengan kata lain jumlah pemotongan adalah sebesar Rp 10.000.000 (sepuluh juta rupiah).

6.    PIHAK KEDUA berjanji menuntaskan pekerjaan sebagaimana yang tertuang dalam surat perjanjian ini dalam waktu paling lama 3 (tiga bulan).

7.      Selama PIHAK KEDUA melakukan pengeboran, PIHAK PERTAMA bersedia menanggung kebutuhan air untuk operasional mesin bor milik PIHAK KEDUA tersebut.

 

Demikian Surat Perjanjian Kerja ini diperbuat untuk dapat dipergunakan seperlunya oleh kedua belah pihak.

 

 

 

Kotabumi , 21 November 2025

Kami yang membuat perjanjian,

 

 

PIHAK PERTAMA,                                                     PIHAK KEDUA,

 

materai

 

 

 

(...........................)                                                      (............................)

 

 

SAKSI-SAKSI

 

1............                      (.....................)

 

2............                      (.....................)



download format draft surat perjanjian kerjasama sumur bor


jika kalian ingin mendownload contoh surat perjanjian kerjasama sumur bor  kalian dapat langsung mendownloadnya pada link di bawah ini

Download


itulah mengenai surat perjanjian kerja sama sumur bor semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung.

Posting Komentar untuk "Contoh surat perjanjian kerja sama sumur bor"